Ketika Semangat Ibu Hamil Menurun




Menurut buku tentang kehamilan yang saya baca, emosi ibu hamil mudah berubah alias cepat naik atau turun. Hal ini karena perubahan hormon pada ibu hamil sehingga ibu hamil menjadi lebih sensitif perasaannya. Saya pun sering merasa demikian, mudah marah atau sedih hanya karena hal-hal kecil. Selain itu menurut saya, hal lain yang membuat emosi ibu hamil cepat berubah adalah karena kondisi fisik yang mudah lelah.

Hari ini adalah hari keenam melakukan latihan kemandirian dari kelas bunsay IIP. Saya melakukan rutinitas pagi seperti biasa, yaitu bangun lebih pagi, sholat subuh lalu jalan-jalan pagi bersama suami disekitar komplek perumahan. Rutinitas pagi yang seharusnya bisa menambah semangat. Tetapi entah kenapa hari ini saya sedang tidak ingin memasak. Suami tidak keberatan jika hari ini libur memasak dulu. Akhirnya kami membeli nasi pecel di dekat rumah untuk sarapan. Untuk makan siang, saya membeli bakso yang lewat di depan rumah. Sedangkan suami makan siang di kantor seperti biasa. Malamnya, kami jalan-jalan berdua sambil makan malam romantis di warung lesehan pinggir jalan. Hal ini cukup ampuh untuk memperbaiki mood saya yang sedang tidak baik hari ini. 

Yah begitulah, hari ini latihan kemandirian saya tidak terlaksana dengan lengkap. Saya melewatkan tugas untuk memasak makanan sendiri di rumah. Meskipun demikian, hari ini saya sedang ingin membersihkan rumah. Mungkin ini termasuk insting nesting bagi ibu hamil yang sudah dekat waktu persalinannya. Jadi hari ini saya sibuk beres-beres rumah.




#HariKeenam
#Tantangan10Hari
#Level2
#MelatihKemandirian
#KuliahBunsayIIP

Tidak ada komentar

Gambar tema oleh UteHil. Diberdayakan oleh Blogger.